Breaking News
Loading...
Monday, May 27, 2019

Info Post

INIDEWA365 - Legenda Chelsea, Jimmy Floid Hasselbaink angkat bicara terkait rumor kepergian Eden Hazard dari Stamford Bridge. Hasselbaink menilai Chelsea tidak perlu susah payah untuk mencari pengganti sang playmaker di musim panas nanti.


Hazard yang sudah kurang lebih enam tahun memperkuat Chelsea dipercaya akan pergi pada musim panas nanti. Sang playmaker memutuskan untuk hengkang dari Stamford Bridge, di mana ia dirumorkan akan bergabung dengan Real Madrid.



Kepergian Hazard dari Chelsea itu menimbulkan pekerjaan rumah baru bagi The Blues. Banyak pihak menilai Chelsea harus segera mencari pengganti sang playmaker, mengingat Hazard sudah menjadi tulang punggung Chelsea selama beberapa tahun terakhir.



Hasselbaink menilai Chelsea tidak perlu mencari pengganti Hazard di musim panas nanti. "Eden Hazard adalah sosok yang tidak tergantikan dan mereka [Chelsea] tidak perlu mencoba mencari penggantinya," ujar Hasselbaink kepada Daily Star.


Pendekatan Baru

Ketimbang mencari pengganti Hazard, Hasselbaink menilai Chelsea butuh pemain baru yang bisa menjadi identitas baru dalam permainan mereka musim depan.


"Chelsea butuh melakukan segala sesuatu dengan berbeda. Saya yakin jika mereka mencoba menggantikan Hazard maka segalanya tidak akan berjalan dengan baik."



"Sebagai contoh coba anda lihat Liverpool yang mencoba menggantikan kepergian Luis Suarez dan terbukti itu tidak berhasil. Hal yang sama terjadi saat kepergian Philippe Coutinho, mereka mencoba mencari arah baru dalam tim mereka. Setelah itu anda bisa lihat, Coutinho sudah dilupakan di Liverpool."


Cari Pendekatan Baru

Melihat contoh yang dilakukan Liverpool itu, Hasselbaink percaya bahwa Chelsea tidak perlu ngotot mencari pengganti Eden Hazard dalam beberapa tahun ke depan.


Ia meyakini bahwa Chelsea harus memiliki gaya bermain baru tanpa Hazard, di mana pemain baru ini bisa menjadi pusat permainan mereka musim depan.



"Chelsea harus melakukan apa yang dilakukan Liverpool. Mereka harus mencoba sesuatu yang berbeda dengan pendekatan yang berbeda pula." tandasnya.