Breaking News
Loading...
Wednesday, July 22, 2020

Info Post

INIDEWA365 - Bos Chelsea, Frank Lampard, menantang Kepa Arrizabalaga untuk melakukan satu hal. Ia menginginkan kiper berdarah Spanyol tersebut untuk bersikap selayaknya sosok penting bagi the Blues.

Kepa didatangkan dari Athletic Bilbao pada tahun 2018 lalu untuk menggantikan Thibaut Courtois yang pindah ke Real Madrid. Chelsea harus menggelontorkan uang sejumlah 72 juta pounds untuk mendapatkan tanda tangannya.

Namun penampilan pria berusia 25 tahun tersebut belum memuaskan publik. Dengan nominal pembeliannya, yang membuatnya jadi kiper termahal dunia, publik memiliki ekspektasi yang lebih besar dari ini.

Pada musim sekarang, Kepa baru mencatatkan delapan kali clean sheet. Ia tertinggal jauh dari kiper mahal lain seperti Ederson dan Alisson Becker yang sudah mengantongi sekitar belasan clean sheet sampai saat ini.

Keinginan Frank Lampard

Lampard sendiri tidak meminta yang neko-neko dari seorang Kepa. Ia hanya berharap sang kiper bisa melakukan tugasnya dengan baik, yakni mengawal gawang agar tidak kebobolan.

"Saya pikir sudah jelas bahwa anda menginginkan mereka untuk menjadi bertalenta dalam menghalau bola dari jala gawang; memang kuno, tapi itu tugas utama yang harus dipegang seorang kiper," ujarnya dikutip dari FourFourTwo.

Lampard sadar bahwa tugas seorang kiper di zaman sekarang sudah melebihi itu. Mereka kini diwajibkan untuk ikut serta dalam permainan dan meninggalkan sarangnya guna membantu tim dalam penguasaan bola.

"Mereka harus menggunakan kakinya, menjadi sosok... kemampuan serba bisa yang anda lihat dengan kiper papan atas dunia," lanjutnya.

Bagian dari Tim yang Sukses

Apapun itu, Lampard berharap Kepa bisa menjadi bagian dari era kebesaran Chelsea. Selayaknya apa yang dilakukan oleh Petr Cech beberapa tahun lalu kala masih aktif bermain.

"kami beruntung punya pemain yang bisa dikatakan sebagai bagian dari era besar buat klub," tambah eks pelatih Derby County tersebut.

"Itu harus menjadi hasrat Kepa, menjadi sosok buat klub ini serta penjaga gawang dengan haknya sendiri untuk berkata bahwa dia adalah bagian besar dari tim yang sukses," tutup Lampard.

Kemungkinan besar Kepa akan kembali dimainkan saat Chelsea bertemu Liverpool di pentas Premier League. Laga yang dimainkan di Anfield Stadium tersebut diselenggarakan pada Kamis (23/7/2020) dinihari nanti.